Breaking News
Loading...
Thursday, July 17, 2014

Blender 3D For Game

5:17 AM
Selamat pagi sahabat share for all, pagi ini setelah sahur saya akan coba membuat postingan Blender 3d For Game ya software open source yang kita banggakan yang sering kita gunakan untuk membuat design karakter, interior, eksterior rumah 3d kini software Blender 3D kita akan gunakan untuk membuat game 3d disini saya akan jelaskan tools dan menu yang berbeda dari biasanya saya akan jelaskan tool dan menu pada Blender 3d For Game bagaimana sob penasaran ingin mencobanya ok langsung saja saya kenalkan tool dan menu-menu yang ada di Blender 3d For Game disini saya menggunakan versi 2.71 tapi tidan menjadi masalah asalkan sobat menggunakan versi di atas 2.50 ke atas sobat bisa download versi terbarunya di SINI.
Untuk mengakses menu Game ada beberapa cara sobat bisa mengganti bagian U-I atau Choose Screen Layout pada bagian atau dari default menjadi game logic seperti gambar di bawah ini sob.
Tampilan Blender Setelah Choose Screen Layout di Rubah Menjadi game Logic
Kalau sobat tidak ingin merubah di bagian Choose Screen Layout nya juga tidak menjadi masalah ada cara lainnya dengan cara merubah di bagian engine to use for rendering dari Blender Render menjadi Blender Game seperti gambar di bawah ini sob.
engine to use for rendering
Setelah di bagian engine to use for rendering kita rubah menjadi Blender game akan ada perubahan pada menu dan properti pada tampilan blender 3d kurang lebih seperti gambar di bawah ini.
Tampilan Setelah Engine to use For Rendering di Rubah
Setelah sobat rubah maka ada menu game dan kalau kita klik maka isi salah satunya adalah Start Game Engine yang fungsinya adalah menjalankan game yang kita buat di blender perubahan lainnya ada di properti Render juga akan berubah disitu ada Embeded Player yang isinya ada Star dan Resolution fungsi dari Start adalah sama seperti Start Game Engine fungsinya adalah menjalankan game yang kita buat di blender dan Resolution berfungsi untuk mengatur quality dari hasil akhir game yang kita buat di blender, lalu disitu juga ada Standalone Player sama seperti Embeded Player yang isinya juga ada Star dan Resolution untuk fungsi Resolution sama dengan yang ada di embeded player dan fungsi star di standlone player adalah menampilkan hasil dari game render di tab yang berbeda atau terpisah dari 3d view di blender.

Berikutnya kita akan rubah di bagian time line yang ada di bawah menjadi logic editor seperti gambar di bawah ini.
Timeline to Logic Editor
Tampilan Time Line Setelah Di Rubah Menjadi Logic Editor

Dalam pembuatan game kita akan fokus di 3 menu yang ada di bagian bawah ini yang isinya ada Sensors, Controlers dan Actuators.

Demikian di Tutorial Berikutnya Kita Akan Langsung Aplikasikan atau membuat contoh sederhana logic editor, terimakasih semoga bermanfaat.

Related Post :

0 komentar:

 
Toggle Footer